Daftar Isi
Metode Rubaiyat Membaca Al Quran
Belajar al quran hanya 4 tahapan
Apa itu Metode Rubaiyat ? dan Apa arti dari metode rubaiyat ? Belajar al quran dengan Metode Rubaiyat atau metode mengaji atau membaca rubaiyat adalah solusi belajar baca al quran dengan cepat, yaitu hanya dengan 4 sesi pembelajaran saja.
Contoh belajar alquran dapat dilihat di Vidio dibawah ini. Silahkan Sahabat sahabat untuk mendownload vidio rubaiyat tersebut, kita juga dapat melihat vidio testimoni dan mengetahui kelebihan dan kekurangan metode rubaiyat tersebut.
Belajar baca alquran ini pertama kali diperkenalkan oleh Ust. Hamim Thohari, B.IRKH (Hons) dan sekarang ini telah berkembang pelatihan-pelatihan membaca alquran, juga buku panduan membaca al quran.
Penemu metode rubaiyat
Pentingnya Belajar Baca Alquran
Dalam pandangan Islam, pendidikan wajib dilaksanakan sepanjang hayat, sehingga kehidupan bagi seorang muslim adalah proses dan sekaligus lingkungan pembelajaran, termasuk belajar Al-qur’an, yang tidak pandang usia. Asalkan ada kemauan, pasti ada jalan.
Allah Ta’ala akan memudahkan perjalanan hamba-Nya mendekat kepada-Nya dengan membaca firman-firman-Nya yang mulia.
Apakah Metode Rubaiyat itu ?
Adalah sebuah metode Belajar membaca Al-Quran yg di gagas oleh Ust. Hamim Thohari, B.IRKH (Hons) . Rubaiyat menurut bahasa Arab Artinya serba empat.
Lantaran berdasarkan beliau memang ada 4 termin belajar al-Quran:
1. Bisa Baca Quran
2. Lancar Baca Quran
3. Hafal Quran
4. Faham Quran.
Apabila 1 tahap pelajaran butuh 1 jam saja, maka dengan metode Rubaiyat hanya butuh 4 jam untuk Bisa baca Quran
Untuk Siapa Metode Rubaiyat dibuat ?
Siapa pun, tidak peduli umurnya, yang saat ini masih belum bisa atau belum lancar membaca Al-Quran. Anda bisa dengan mudah mulai belajar sekarang.
Bagi para pendidik, yang mendedikasikan diri mengajarkan Al Quran. Dengan metode ini, akan semakin banyak yang bisa baca al Quran.
Bagi Anda yang ingin mengajari anak, adik, orang tua atau saudara yang belum bisa membaca Al Quran.
Mualaf yang ingin cepat atau segera bisa membaca Al Quran seperti Muslim lainnya.
Donatur yang ingin beramal jariyah dengan menyumbangkan buku ini untuk mengetaskan Buta Aksara Al Quran.
Belajar Baca Alquran Untuk Semua Usia ?
Metode Rubaiyat cocok untuk Belajar mengaji Anak Balita langsung dibawah asuhan orang tua.
Metode Rubaiyat menjadi solusi bagi orang tua yang menginginkan buah hatinya bisa tumbuh dengan kemampuan membaca Al Quran lebih dini.
Anak-anak usia SD juga cocok belajar memakai metode ini. Buat yang masih atau sudah punya anak yang usia sekolah SD namun susah belajar mengaji Al Qur`an. Hadirkan ditengah keluarga Paket Rubaiyat ini supaya semua anggota keluarga bisa membaca Al Qur`an.
Anak Remaja SMP – SMA atau anak kuliahan pun cocok dengan menggunakan Metode ini karena dengan panduan yang diberikan kita bisa belajar membaca alquran secara otodidak.
Jangan buru-buru memutuskan untuk berhenti belajar mengaji hanya karena malu datang ke TPQ, karena metode Rubaiyat juga bisa jadi solusi. Belajar dengan DVD Tutorialnya sendiri setelah mahir datang ke ustad untuk peningkatan kualitasnya. .. ayo Semanagat
Belajar Alquran Otodidak
Cocok juga bagi Ibu-ibu majelis taklim yang belum bisa membaca Al Qur’an sama sekali agar dapat belajar sendiri tanpa guru di rumah.
Anak-Anak Diniyah Takmiliyah dan TPQ Mengunakan Dapat juga menggunakan metode ini .Metode Rubaiyat sangat cepat untuk digunakan oleh para anak-anak karena belajar membaca Al Qur’an jadi asyik dan menyenangkan.
Metode inipun cocok untuk Lansia, tiada hari tanpa mengaji. Hadiahkan paket Rubaiyat untuk Kakek-Nenek atau Orang tua kita yang sudah sepuh, karena Metode ini pun sangat cocok untuk dipelajari bahkan lansia sekalipun.
Rubaiyat sangat cocok untuk mereka para mualaf yang baru masuk Islam agar dapat cepat membaca dan memahami ayat-ayat suci Al Qur’an
Demikian pulan Para Asatidz atau Guru Ngaji. Metode ini sangat cocok digunakan oleh para ustadz atau guru ngaji yang mengajari membaca Al Qur’an untuk para murid-muridnya.
Pemberantasan Buta Huruf Alquran
Metode ini juga dipakai pada salah satu program pengabdian masyarakat melalui Lembaga Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Batusangkar.
Yaitu pada Program Pemberantasan Buta Huruf al-Qur’an.
Program ini dibimbing oleh Drs. H. Zulmardi, M.Ag., dibantu Hebby Rahmatul Utamy, M.Sy., bertempat di Nagari Tanjung Bonai Aur, Kec. Sumpur Kudus, Sabtu (24/12/16).
Kedatangan rombongan dari kampus IAIN Batusangkar pada jam 09.50 di Nagari Tanjung Bonai Aur (TBA), disambut langsung oleh Walinagari TBA, Bapak Adam dan staf nagari serta empat orang ibu-ibu yang akan mengikuti pelatihan metode Rubaiyat.
Kehadiran peserta memang lewat dari waktu yang disepakati, berhubung pada hari yang sama juga bertepatan dengan hari balai (pasar tradisional yang berlangsung satu kali dalam seminggu) dan juga pembagian rapor hasil belajar anak di sekolah, sehingga beberapa ibu ada di sekolah dan di pasar.
Jam 11.00 acara dimulai, saat itu sudah hadir 14 orang peserta. Acarapun dimulai, diawali dengan arahan dari Walinagari dan diteruskan dengan perkenalan oleh Drs. H. Zulmardi, M.Ag., serta penjelasan singkat tentang metode belajar alquran cepat ini.
Meski rata-rata di usia 60-an tahun, ibu-ibu yang memiliki tekat, semangat dan niat yang kuat untuk bisa membaca Al-Qur’an, Allah akan bukakan jalan kemudahan
Pada kesempatan itu pula diputar beberapa video tahfiz cilik dari tanah Arab, untuk menumbuhkan motifasi dan semangat belajar bagi ibu-ibu, kemudian menampilkan beberapa bahan untuk lebih mengarahkan pelaksanaan rubaiyat ini.
Rubaiyat Untuk Belajar Al quran
Menurut Zulmardi, tidak perlu takut atau malu dalam belajar al quran. Apalagi ini adalah sebagai tabungan untuk akhirat kelak.
Usai pemutaran video, acara dilanjutkan dengan tes baca Al-Qur’an kepada masing-masing peserta, sebagai pengukur sejauh mana kemampuan masyarakat (peserta) dalam membaca Al-Qur’an, sebelum tahap pelatihan dimulai.
Kendala umum yang ditemui saat tes baca dilakukan adalah karena sudah semakin berkurangnya penglihatan sehingga mempengaruhi kemampuan untuk membaca, dan ada beberapa ibu yang memang hampir tidak pernah ikut belajar mengaji sewaktu mudanya dulu.
Dari penilaian awal inilah nantinya akan ditentukan bagaimana pelatihan belajar al quran berlangsung. Pelatihan ini direncanakan berjalan minimal empat kali pertemuan, namun jika seandainya masih dirasa belum cukup, akan ditambah nantinya.
Alhamdulillah, metode mengaji alquran rubaiyat ini telah banyak membantu banyak orang dalam belajar membaca alquran. Lalu bagaimanakah pelajaran belajar alquran dengan metode ini.
Vidio Metode Rubaiyat
Perhatikan Demo pelajaran baca alquran metode ini
4 Jam Bisa Baca Alquran
INGIN tahu lebih banyak tentang Metode Cara Cepat belajar baca alquran ??Testimoni Metode Rubaiyat
Catatan
Agen Buku Panduan Rubaiyat Indonesia
Distributor Resmi
Sahabat belajaralquran.id dapat berkunjung ke Agen / Distributor Resmi Rubaiyat Indonesia ini, kamipun sudah menjual paket belajar baca alquran ini ke seluruh Indonesia.
Alhamdulillah sudah banyak yang merasakan manfaat dan kemudahan cara belajar baca alquran dengan Metode Rubaiyat ini.